Pages

Subscribe:

Labels

Minggu, 27 Mei 2012

Dapat Bantuan Mobil Esemka, SMK 2 Harap Menarik Minat Siswa Baru

Surabaya - SMKN 2 Surabaya kembali mendapat bantuan mobil esemka dari direktorat pembina SMK. Kini mobil penumpang jenis SUV yang akan dirakit para siswa nantinya diberi nama Esemka Chery.

Proses perakitan kesulurhan mobil dilakukan para siswa kelas XI jurusan Teknik Kendaraan Ringan (TKR) atau otomotif. SUV yang dirakit mempunyai silinder 1.600 cc dengan transmisi manual 5 kecepatan.

"Kendaraan ini saat datang dalam kondisi pretelan dengan casis dan bodi sudah menyatu. Sedangkan anak-anak merakit interior dan menggabungkan mesin ke casis dan bodi kendaraan," kata Kepala Sekolah SMKN 2, Bahrun kepada detiksurabaya.com, Jumat (25/5/2012).

Bahrun mengungkapkan, perakitan mulai dilakukan 10 siswanya sejak Selasa (22/5) dan kini sudah mencapai 80 persen.

"Yang paling susah saat penggabungan mesin dengan casis serta kelistrikan yang membutuhkan waktu sehari penuh. Sisanya seperti pemasangan jok sama sekali tidak ada masalah," ungkapnya.

Dia berharap dengan adanya bantuan mobil rakitan dapat menambah ilmu bagi siswanya dengan mengenal teknologi mobil serta mengetahui komponen mobil dan merakitnya. Rencananya, kata Bahrun, pihklnya akan mendapat bantuan 2 mobil rakitan jenis SUV lagi.

"Kita juga berharap dengan adanya bantuan seperti ini juga akan menambah minat calon siswa yang akan masuk ke sekolahnya dengan harapan dapat menciptakan SDM SMK yang berkualitas dalam bidang otomotif," harapanya.

sumber : http://surabaya.detik.com/

0 komentar:

Posting Komentar